Mengenal Hetalia..? (Untuk Newcomer)
03.06
Kalau kalian suka buka Youtube channel Muse (baik itu yang Indonesia, Asia, dll.), terus kalian yang tidak familiar dengan Hetalia bakal kebingungan lihat anime Hetalia World Stars di channel tersebut. Misalkan saja kalian berpikir: "Apa itu Hetalia?", "Kok karakter-karakternya nama Negara?", "Kenapa cuma 5 menit durasinya?", "Kenapa gak ada Negara Indonesia?", "Apa saja urutan nonton Hetalia?", "Dimana nonton Hetalia?", "Apakah Hetalia ada gamenya?", dan lain-lain.
Karena itu, aku akan coba jawab pertanyaan-pertanyaan itu semampuku. Kalau ada salah atau ada lagi pertanyaan yang ingin ditanyakan, silahkan komentar di postingan ini.
"Apa itu Hetalia?" dan "Kok karakternya nama Negara?"
Cover manga Hetalia Axis Powers versi cetak |
Hetalia adalah webcomic dengan format komik strip karangan Hidekaz Himaruya. Hetalia merupakan kepanjangan dari 'hetare Italia' yang artinya 'Italia yang tidak berguna'.
Diterbitkan pada tahun 2006. Kemudian Hetalia dijadikan komik cetak oleh penerbit Gentosha pada tahun 2008 dan sempat diserialisasikan di majalah Comic Birz. Setelah itu diadaptasi menjadi anime (dalam format Original Net Animation), drama CD, dan Game. Anime season pertamanya dirilis tahun 2009 dengan nama Hetalia Axis Powers.
Kalau kalian perhatikan, art style manga dan animenya kelihatan berbeda. Memang benar, kok. Tapi setelah ada anime Hetalia Beautiful World, barulah art stylenya lumayan mirip dengan manganya. Studionya pun masih tetap sama, yaitu Studio Deen.
Anime Hetalia yang dirilis oleh Funimation |
Ceritanya berlatar di Perang Dunia, namun biasanya juga berlatar di tahun saat ini. Ceritanya tentang hubungan antar Negara atau fakta-fakta sejarah pada saat itu. Walaupun keliatan serius, anime ini ceritanya malah kocak, ringan, dan terkadang juga tidak jelas.
Karakter-karakternya adalah personifikasi Negara, makanya nama-nama karakternya nama Negara. Biasanya di setiap karakter ada stereotip dari Negara tersebut. Seperti Italia suka makan pasta, misalnya. Karakter yang paling banyak adalah karakter laki-laki dan karakter dari Benua Eropa. Karakter-karakter ceweknya juga ada kok, walaupun sedikit.
Berikut ini adalah Negara-Negara yang paling sering muncul:
Dari kiri ke kanan: Jepang, Italia, Jerman |
Dari kiri ke kanan: Rusia, Inggris, Amrik, Tiongkok, Prancis |
Karakter-karakter lainnya masih banyak lagi, bisa kalian lihat di Hetalia Kitawiki.
-
"Kenapa cuma 5 menit durasinya?"
Kalau menurutku ya, karena Hetalia itu merupakan adaptasi komik strip dan termasuk Original Net Animation. Bahkan semua season anime Hetalia juga seringkali durasinya 5 menit. Yang lebih dari 5 menit adalah movienya yang berjudul Hetalia Paint it White, dirilis tahun 2010.
-
"Kenapa gak ada Negara Indonesia?"
Nah, pertanyaan ini sering aku lihat dimanapun (bahkan aku sendiri juga menanyakan). Jawaban simpelnya adalah karena Negara Indonesia di Hetalia belum official. Perlu kalian ketahui, Negara-Negara Asia Tenggara yang sudah official adalah Vietnam, Thailand dan Filipina.
Kalau pernah lihat sket karakter cewek dan ada bendera Indonesianya, ternyata itu bukan personifikasi Negara Indonesia! Melainkan itu adalah orang random yang berasal dari Indonesia dan pernah ditemui oleh mangakanya. Satu fandom sempat salah kaprah sepertinya orz.
Namun tahukah kalian kalau karakter Indonesia itu adalah salah satu Negara yang paling banyak direquest (ke mangakanya)?
Dengar-dengar sih, karakter Indonesia itu adalah cowok dengan seragam polisi. Coba kalian lihat twitter mangakanya dan cari gambar yang captionnya 'Negara Asia tenggara'. Tentu saja dia baru mau muncul di manganya, animenya belum.
UPDATE: Ok fix, ternyata yang cowok seragam polisi emang Indonesia. Baru saja kamis kemarin direveal oleh mangakanya hingga trending topic di twitter.
-
"Apa saja urutan nonton Hetalia?"
Sebenarnya gak masalah sih kalau kalian mau nontonnya ngacak, karena animenya sendiri cenderung ngacak (random) juga. Asal tau karakter-karakternya saja sudah cukup.
Tapi kalau kalian mau nonton Hetalia secara berurutan, ikuti saja berdasarkan tahun rilisnya.
Hetalia Axis Powers (2009) -> Movie Hetalia Paint it White (2010) -> Hetalia World Series (2010) -> Hetalia The Beautiful World (2013) -> Hetalia The World Twinkle (2015) -> Hetalia World Stars (2021)
Movienya sih gak ada hubungan dengan serinya, tapi tonton aja kalau gabut //halah
-
"Dimana nonton Hetalia?"
Kalau mencari subtitle Bahasa Inggris, harusnya mudah nyarinya di google. Yang legal berbayar di Funimation seingatku.
Tapi kalau yang dicari subtitle Bahasa Indonesia, memang agak susah nyarinya. Mungkin bisa coba tonton yang sub Inggris, sekalian belajar Bahasa Inggris juga kan. Beruntunglah sekarang Hetalia World Stars udah ada di channel Muse Indonesia, legal pula.
-
"Apakah Hetalia ada gamenya?"
Ada dong! Yang paling dikenal adalah Gakuen Hetalia untuk PSP. Diterbitkan oleh Otomate pada tahun 2011. Gamenya seperti game dating sim. Ceritanya karakter-karakter Hetalia (grup poros dan sekutu)nyang berlatar di sekolah masa kini dan kalian main sebagai Seychelles.
Ada lagi game fanmade yang terkenal, yaitu Hetaoni. Kepanjangan dari Hetalia dan Ao Oni, game ini menggabungkan unsur RPG horor yang ada di Ao Oni dan karakter-karakter Hetalia. Game ini dimainkan di PC.
-
Sekian dulu dari aku. Sekali lagi, kalau ada salah kata atau ada yang mau ditanyakan, silahkan ke kolom komentar postingan ini. Ciao!
0 Comment(s)