Trouble - Prologue

Prolognya broh..
Sudah pernah lihat gambarku yang judulnya "Trouble"? Nih, buat yang penasaran gimana ceritanya bajunya si Thorin kotor kena cat. Nah, ceritanya si Kili dan Fili ini mau ngecat, ngelewatin Thorin, paman mereka yang lagi tidur. Terus si Fili ngelihatin pamannya yang lagi tidur (hee.. kurang kerjaan banget yah?), Tiba-tiba Kili (nggak) sengaja mendorong Fili, jelas saja Fili kaget sampai kuasnya jatuh mengotori bahunya Thorin. Fili pun memarahi Kili karena kejadian tersebut, Kili pun kaget melihat bahunya Thorin kotor. Ya sudah, si Kili cuma stay cool saja, merasa gak bersalah. Lalu, karena si Kili nggak sengaja tempat catnya kesikut (padahal jelas-jelas ditaruh di atas meja catnya), ya langsung tumplek wes. Malah lebih parah, kena bajunya Thorin, oh iya, celana juga. Kili pun menyalahkan Fili, Fili langsung pasang muka bingung. Pada saat itu Thorin langsung bangun. Kedua keponakannya Thorin ini langsung kaget melihat pamannya sudah bangun, dan berharap Thorin tidak melihat ada cat hasil "kreativitas" mereka yang kena bajunya Thorin. 
Gimana? ngerti gak? =w=

English version:
Maaf kalau terjemahannya ngawur.


Thorfinn

Apa yang terbayang dibenakmu pada saat melihat kata "Thorfinn"? Bukannya Thor + Finn (karakter di kartun adventure time)= Thorfinn? Hehe, bukan, Thorfinn itu karakter di manga Vinland Saga :)). Sebenarnya sih (kita bahas orang aslinya ya) Thorfinnn(nama lengkapnya Thorfinn Karlsefni) itu penjelajah asal Islandia, lebih lanjut tanya mbah google ya :).
Sebenarnya aku gambar ini di kanvas (percaya gak aku gambar ini di kanvas??) Buat ekstra melukis di sekolah. Aku gambar salah satu karakter di Vinland Saga karena memang lagi suka-sukanya :3 /heh
Mungkin nanti bakal aku buat fanartnya Vinland Saga lebih banyak lagi. XD

Trouble

Dari kiri ke kanan: Kili, Thorin Oakenshield, Fili
Merasa familiar dengan cowok-cowok berambut gondrong dan brewokan yang terdapat pada gambar diatas? Iya, itu karakter-karakter dari film "The Hobbit". Yang ditengah itu Thorin Oakenshield, sedangkan yang di kiri dan kanan itu Kili dan Fili (namanya lucu ya, hehe). Kenapa sih baju (dan celana)nya Thorin kotor habis kena cat begitu? nah, semua pasti tahu kan itu kerjaannya si kakak adik (Kili dan Fili maksudnya) itu? XD. Ceritanya, kan Kili dan Fili mau ngecat, terus ember yang berisi cat itu tumpah ke baju dan celananya Thorin (lah ini gimana ceritanya, kok catnya sampai merembes ke pundaknya, aneh kan? =_=). Pas kejadian itu Thorin lagi tidur. Nah, di gambar yang aku bikin ini, Thorin habis bangun tidur dan dia nggak tahu baju dan celananya kena cat. Sementara itu, kakak beradik ini pura-pura gak tahu. 

Bingung? Kenapa catnya bisa tumplek, eh tumpah sendiri? Nah, prolognya gambar ini akan segera menyusul.   Pokoknya ditungguin deh. Kemungkinan akhir bulan diposting (padahal gambarnya belum dibuat hehe), karena kalau minggu depan nggak ada update, berarti lagi sibuk buat UTS tanggal 24 nanti. 
Ngomong-ngomong, kelihatan nggak brewokannya Fili? habis dari jauh nggak keliatan sih :P

Hetalia Latvia

Fem! Latvia dan Latvia
Ada yang sudah nonton hetalia beautiful world yang baru judulnya "I was overwhelmed by heroines"? (cari di youtube ya). Sebenarnya sih, di episode hetalia yang itu ada nyotalia! Ada Fem! Latvia juga lho, rambutnya rada-rada mirip Fem! America. Nah, justru itu aku bikin gambar ini. Maunya sih bikin Fem! Latvia saja, tapi karena terasa sepi, jadi aku tambahin si Latvia.

Oh, iya, "I was Overwhelmed by heroines" juga ada versi komiknya lho, tapi Fem! Latvia tidak ditampilkan dikomiknya. (sumber gambar: http://tsundere-england.tumblr.com/post/77858281124/i-was-overwhelmed-by-heroines)








Beethoven Kesetrum

Beethoven Kesetrum

Flags

Flag Counter